Jakarta - Nama Raffi Ahmad dan Olga Syahputra memang jadi langganan masuk nominasi ajang Panasonic Gobel Awards 2015 (PGA). Mereka saling bersaing menyabet piala bagi insan pertelevisian Indonesia yang dihelat setiap tahunnya itu. Tapi nampaknya, Raffi tak akan lagi merasakan persaingan dengan sahabatnya setelah Olga pergi untuk selama-lamanya.
Berhasil menyabet penghargaan kategori presenter musik dan variety show, Raffi pun mendikasikannya untuk almarhum Olga Syahputra. Pasalnya setiap tahun Raffi dan Olga kerap gantian menyabet gelar terfavorit di kategori tersebut.
"Aku selama 7 tahun di Dahsyat sama dia, sama Luna Maya juga. Aku juga enggak berhenti sama Olga. Aku sama Olga selalu gantian menang. Kalau ada Olga, aku enggak bisa dapat seperti ini," ungkap Raffi Ahmad usai menerima pengharagaan di malam penganugerahan Panasonic Gobel Awards ke 18, Hotel Fairmont, kawasan Asia Afrika, Jakarta Pusat, Kamis (28/5/2015) malam.
Dalam kesempatan itu Raffi juga berterima kasih kepada keluarga dan seluruh fans yang sudah mendukungnya kembali menerima piala. Total, sebanyak 7 piala penghargaan yang sudah dikoleksi Raffi selama berkarir.
"Alhamdulillah tahun ini dapat lagi dan ini buat keluarga, semua teman-trman Raffi, Rafiah, dan buat semua teman-teman yang lain. Aku sudah ada tujuh piala, tapi untuk presenter musik ada 4," ujarnya.
Pada ajang Panasonic Gobel Awards 2015 kategori Host Program Musik Favorit / Variety Show dan Entertainment, Raffi Ahmad berhasil mengalahkan 4 nominasi lainnnya. Di kategori itu dia bersaing dengan Andika Pratama, Ayu Dewi, Deni Cagur, dan Deddy Corbuzier.
Pada ajang Panasonic Gobel Awards 2015 kategori Host Program Musik Favorit / Variety Show dan Entertainment, Raffi Ahmad berhasil mengalahkan 4 nominasi lainnnya. Di kategori itu dia bersaing dengan Andika Pratama, Ayu Dewi, Deni Cagur, dan Deddy Corbuzier.
Penulis: asybook © 2015
Anda sedang membaca Artikel berjudul Piala Panasonic Gobel Awards 2015 ini Untuk Olga, yang diterbitkan oleh asybook. Semoga artikel tersebut bermanfaat untuk Anda. Mohon maaf apabila terdapat konten yang memiliki tanda baca rusak, dan salah dalam penulisan. Jika ada pertanyaan, kritik dan saran yang ingin disampaikan silahkan tulis di kotak komentar.
:: Terima Kasih ::
0 comments:
Posting Komentar
Komentar yang mengandung "Link Aktif, Out of Topic, Unsur SARA" akan segera dihapus untuk menghindari SPAM.
1 Komentar sangat berarti bagi kami,
Terima Kasih Telah Berkunjung..