HEADLINES NEWS :
mohon

Tips Puasa Untuk Ibu Hamil di Bulan Ramadhan

Tips Puasa Untuk Ibu Hamil — Banyak penelitian yang telah membuktikan bahwa berpuasa berdampak sangat baik bagi kesehatan seseorang. lalu bagaimana dengan ibu yang hamil? apakah berpengaruh kepada kesehatan sang ibu atau anak dalam janinnya? Jawabnnyak ialah Aman, selama sang ibu juga dalam kondisi sehat/fit. Seperti dilansir oleh situs kesehatan Bidanku.com:

“Selama ibu hamil telah dilakukan pemeriksaan dan dinyatakan sehat dan telah dikonsultasikan dengan ahlinya, maka ibu hamil diperbolehkan untuk melakukan puasa khususnya selama bulan ramadhan.”

Sedang tidak berpuasa-pun, seorang wanita yang sedang hamil sudah seharusnya senantiasa menjaga kehamilannya dengan berbagai perlakuan-perlakuan khusus, terlebih lagi wanita yang sedang hamil, setuju bukan? Maka diperlukan kiat-kiat khusus agar kandungan wanita hamil tetap sehat selagi menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan.
 
Penelitian Mengenai Bayi Yang dikandung Ketika ibu Berpuasa
  • Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa berat tubuh bayi baru lahir tidak dipengaruhi oleh kondisi berpuasa atau tidak berpuasanya sang ibu ketika hamil, begitu pula dengan IQ sang bayi. 
  • Dalam beberapa kajian pula menyatakan bahwa sampel darah ibu hamil yang berpuasa dan tidak berpuasa memang menunjukan perubahan namun hal ini tidak berbahaya bagi kesehatan ibu dan dan anak. 
Tips Berpuasa Untuk Ibu Hamil
Sahur Bagi Ibu Hamil
  • Bagi ibu hamil ketika sahur sebaiknya meminum air putih sebanyak-banyaknya.
  • Meminum segelas susu ketika sahur dapat mengurangi ancaman anemia bagi ibu hamil.
  • Ibu Hamil sebainya tidak memakan makanan yang manis ketika sahur agar tidak lemas atau merasa cepat lapar akibbat insulin shock.
  • Buah-buahan juga wajib ada pada menu sahur ibu hamil, agar BAB lancar sehingga mencegah potensi wasir yang sering terjadi pada ibu hamil.
  • Makanan yang pedas tidak disarankan untuk ibu yang sedang hamil. 
 
Ketika Puasa Bagi Ibu Hamil
  • Puasa yang dijalankan dengan niat bulat dan bergembira menjadikan resiko stress terjadi lebih kecil, dan ini hal baik bagi ibu hamil.
  • Istirahat yang cukup sangat disarankan bagi ibu hamil yang sedang berpuasa.
  • Ketika terjadi hal-hal dibawah ini sebaiknya ibu hamil segera membatalkan puasa:
  1. Muntah-muntah lebih dari 3 kali dan
  2. Mengalami diare yang diikuti rasa mulas dan melilit
  3. Mengalami mimisan karena pembuluh darah pecah pertanda kondisi tubuh sudah tidak stabil
  4. Lemas, pusing diikuti dengan mata yang berkunang-kunang pertanda hipoglikemia dikhawatirkan janin mengalami kekurangan gizi.=
  5. Mengalami keringat berlebih khususnya keringat dingin pertanda bahwa tubuh bahwa kondisi fisik ibu hamil sudah tidak kuat lagi untuk berpuasa 
 
Berbuka Puasa Bagi Ibu Hamil 
  • Berbuka bagi ibu hamil tidak jauh berbeda dari yang sedang tidak hamil. Berbuka dengan yang manis diperbolehkan untuk ibu hamil guna meningkatkan gula darah, namun perlu dibatasi.
  • Untuk ibu hamil agar kerja lambung normal maka disarankan untuk tidak meminum minuman dingin.
  • Setelah Magrib dan makanan sudah “turun”, dianjurkan ibu hamil untuk makan dengan porsi yang lebih besar.
  • Sebelum tidur, ibu hamil juga disarankan untuk makan ringan dan minum minuman hangat agar tubuh dapat memproses produksi ASI. 
 
pasang iklan Adsense Indonesia ad size ad size

Penulis: asybook © 2015

author-photo Anda sedang membaca Artikel berjudul Tips Puasa Untuk Ibu Hamil di Bulan Ramadhan, yang diterbitkan oleh asybook. Semoga artikel tersebut bermanfaat untuk Anda. Mohon maaf apabila terdapat konten yang memiliki tanda baca rusak, dan salah dalam penulisan. Jika ada pertanyaan, kritik dan saran yang ingin disampaikan silahkan tulis di kotak komentar.

:: Terima Kasih ::

0 comments:

Posting Komentar

Komentar yang mengandung "Link Aktif, Out of Topic, Unsur SARA" akan segera dihapus untuk menghindari SPAM.

1 Komentar sangat berarti bagi kami,
Terima Kasih Telah Berkunjung..

auto::pagerank'